Tue 6-May-2025

warga palestina gugur

Tiga Warga Palestina Gugur Ditembak Israel di Tepi Barat

Seorang warga Palestia gugur pada Jum’at (7/7/2023) sore setelah ditembak oleh pasukan pendudukan Zionis Israel secara langsung di desa Ummu Safa sebelah utara Ramallah. Sehingga menambah jumlah korban menianggal pada hari Jum’at kemarin menjadi 3 orang setelah sebelumnya dua warga Palestina gugur di Nablus.

Senin Berdarah Warga Kembali Gugur Ditembak Israel di Bethlehem

Seorang pemuda Palesetina meninggal dunia dan dua lainnya terluka oleh peluru pendudukan Zionis selama bentrokan tadi malam di desa Husan sebelah barat Bethlehem. Sehingga jumlah korban meninggal pada Senin Berdarah meningkatkan menjadi 6 orang.

8 Warga Palestina Gugur dalam Agresi Israel Hari Ke-3 di Gaza

Sedikitnya 8 warga Palestina termasuk dua pemimpin Brigade Al-Quds gugur dalam beberapa serangan yang dilakukan oleh pesawat tempur pendudukan Zionis di Jalur Gaza pada hari ketiga agresi Kamis (11/5/2023). Sementara itu perlawanan Palestina membalas agresi Israel dengan menembakka rentetan roket yang menewaskan seorang pemukim Israel dan melukai yang lainnya.

Remaja Palestina Gugur dan Puluhan Cedera Akibat Tembakan Israel

Seorang anak laki-laki Palestina berusia 15 tahun meninggal dunia dan puluhan lainnya cedera serangan pasukan pendudukan Zionis Israel Jum’at (28/4/2023) selama bentrokan yang terjadi antara warga dengan pasukan pendudukan Zionis Israel menyusul tindakan represif pasukan Israel terhadap pawai anti-permukiman di berbagai wilayah di Tepi Barat.

Berdalih Hendak Lakukan Aksi Penikaman Israel Bunuh Warga di Salfit

Seorang warga Palestina gugur pada Kamis (27/4/203) malam setelah tentara pendudukan Zionis Israel melepaskan tembakan ke arahnya di dekat permukiman Ariel di kota Salfit di Tepi Barat utara. Dengan dalih bahwa korban berusaha melakukan serangan dan penusukan.

2 Gugur dan 1 Terluka oleh Peluru Israel di Nablus

Pada Selasa (11/4/2023) malam dua pejuang perlawanan Palestina gugur dan setidaknya seorang lainnya terluka oleh peluru pasukan pendudukan Zionis Israel di kota Deir al-Hatab di Nablus wilayah utara Tepi Barat.

Seorang Warga Gugur dan 2 Terluka dalam Penyerbuan Israel di Jericho

Seorang pemuda Palestina gugur terbunuh dan dua lainnya terluka saat pasukan pendudukan Zionis Israel pagi Senin (10/4/2023) menyerbu kamp pengungsi Palestina Aqabat Jaber di Jericho.

Dua Warga Palestina Gugur Ditembak Israel Saat Penyerbuan Kota Nablus

Hari ini Senin (3/4/2023) Kementerian Kesehatan Palestina mengumumkan kematian dua warga sipil Palestina yang meninggal karena luka-luka yang dialaminya ketika pasukan pendudukan Israel menembak mereka selama penyerbuan ke kota Nablus wilayah utara Tepi Barat.

Warga Palestina Asal Negev Ditembak Mati Israel di Dekat Al-Aqsha

Seorang pemuda Palestina dari desa Hura di Nagev wilayah Palestin yang diduduki penjajah Israel sejak tahun 1948 (Palestina 48) gugur ditembak oleh pasukan pendudukan Zionis Israel tepat sebelum tengah malam Sabtu di dekat Gerbang Silsilah di Al-Quds sementara pasukan pendudukan Zionis Israel menutup gerbang-gerbang Masjid Al-Aqsha.

9 Warga Gugur dan 2 Pendatang Israel Tewas dalam Sepekan

Sebanyak 9 warga Palestina gugur oleh peluru pendudukan Zionis Israel 2 pemukim pendatang Yahudi tewas dan lainnya terluka di Tepi Barat dan Al-Quds selama periode 10 hingga 16 Maret.