Tue 6-May-2025

Wawancara

Dudin: Kegagalan Pertukaran Tanggung Jawab Netanyahu & Pemerintahnya

Musa Dudin anggota biro politik Gerakan Hamas yang bertanggung jawab masalah tawanan menegaskan bahwa nasib pertukaran tawanan sangat tergantung pada keputusan PM Zionis Benjamin Netanyahu dan pemerintahnya yang berhaluan kanan. Menurut Dudin Netanyahu dan pemerintahnya yang bertanggung jawab terhadap setiap kegagalan terjadinya kesepakatan baru pertukaran tawanan.

Abu Marzuq: Rakyat Komitmen Pertahankan Tanah Mereka

Dr. Musa Abu Marzuq anggota biro politik Gerakan Perlawanan Islam Hamas mengatakan bahwa rakyat Palestina memiliki komitmen yang lebih untuk mempertahankan tanah mereka identitas dan tempat-tempat sucinya meskipun ada upaya-upaya yang dilakukan penjajah Israel untuk merampasnya dari mereka.

WHO: Sejauh Ini Gaza Menghadapi Corona dengan Baik

Abdel Nasser Subh Direktur Kantor Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) di Jalur Gaza menyebut langkah-langkah yang diambil oleh Departemen Kesehatan dan lembaga pemerintah di Jalur Gaza untuk menghadapi virus Covid 19 (Corona) sebagai langkah yang berhasil. Dia menegaskan bahwa masyarakat internal di Jalur Gaza bebas dari penyebaran virus Corona.

Salhab: Meski Ditutup Akibat Corona Al-Aqsha Tetap Dijaga Keamanan

Kepala Dewan Wakaf Al-Quds Sheikh Abdel-Azim Salhab memperingatkan penjajah Israel agar tidak menerapkan langkah-langkah agresi apa pun terhadap Masjid Al-Aqsa pelataran dan musholanya mengingat penundaan sholat di dalamnya untuk sementara waktu untuk mencegah penyebaran virus Corona.

Israel Laksanakan Rencana Isolasi Desa dan Perkampungan di al-Quds

Muhammad Abu Homs anggota Komite Pemantau di kota Issawiya di al-Quds mengungkapkan bahwa penjajah Israel mulai menerapkan rencana permukiman yahudisasi untuk al-Quds dengan tujuan dan target mengisolasi desa-desa dan kota-kotadi al-Quds serta perkampungan di sekitar Masjid Al-Aqsha antara satu dengan yang lainnya.

Warga al-Quds Tidak Menunggu Pengakuan Amerika Atas Identitasnya

Peneliti dan spesialis masalah al-Quds dan Masjid Al-Aqsha Abdullah Ma’ruf menyebut keputusan Departemen Luar Negeri AS untuk membatalkan karakteristik Palestina dari penduduk al-Quds Timur yang diduduki penjajah Israel adalah keputusan yang “tidak sah”. Dia menegaskan bahwa warga Palestina tidak sedang menunggu siapa pun untuk mengakui nama dan identitas mereka.

Abu Zuhri: Masalah Tawanan Palestina Jadi Prioritas Kami

Sami Abu Zuhri anggota Biro Hubungan Arab dan Islam di Gerakan Hamas mengungkapkan kunjungan Kepala Biro Politik Ismail Haniyah ke sejumlah negara dalam tur luar negerinya. Dia menegaskan bahwa pembebasan tawanan Palestina menjadi perhatian utama pimpinan gerakan perlawanan Palestina tersebut.

Hamas dan Rusia Sepakat Deal of Century Langgengkan Konflik

Keetua Gerakan Hamas di Luar Negeri Maher Salah menegaskan bahwa kunjungan delegasi Hamas yang dipimpin oleh Kepala Biro Politik Hamas Ismail Haniyah terjadi pada waktu yang sangat penting setelah pengumuman Presiden AS tentang Deal of Century (Kesepakatan Abad Ini) yang bertujuan untuk melikuidasi persoalan Palestina.

Israel Berusaha Curi Peninggalan Palestina dengan Kuasai Bukit Al-Arma

Fuad Ma’ali walikota kota Beita memperingatkan tentang berlanjunya tindakan penjajah Israel dan para pemukim pendatang Yahudi dalam upaya mereka untuk menguasai Jabal Al-Arma yang terletak di sebelah timur kota Beita selatan Nablus yang berada di ketinggian 850 meter di atas permukaan laut.

Haniyah: Rencana Trump adalah Agresi Amerika dan Arogansi Zionis

Kepala Biro Politik Gerakan Perlawanan Islam Hamas Ismail Haniyah menegaskan bahwa pihaknya menolak mutlak rencana Presiden AS Donald Trump soal perdamaian di Timur Tengah dikenal dengan sebutan “Kesepakatan Abad Ini” (Deal of Century). Dia menegaskan bahwa rencana tersebut merupakan agresi Amerika dan arogansi Zionis.

1 6 7 8 9 10 25