Tue 6-May-2025

Pemukim Yahudi Terluka dalam Aksi Penembakan di Selatan Nablus

Rabu 7-Juni-2023

Seorang pemukim pendatangYahudi terluka Selasa (6/6/2023) malam oleh aksi penembakan yang dilakukanpejuang perlawanan yang menarget kendaraannya di dekat pos pemeriksaan militerIsrael Hawara selatan Nablus wilayah utara Tepi Barat.

Sumber lokal melaporkanbahwa kendaraan pemukim pendatang Yahudi menjadi sasaran tembakan antara pospemeriksaan militer Zatara dan Hawara di Nablus. Akibatnya pemukim pendatangYahudi tersebut terluka dan kendaraannya rusak.

Sumber tersebut menyatakanbahwa pasukan pendudukan Zionis Israel menutup pos pemeriksaan militer Hawaraselatan Nablus dan menutup toko-toko serta menghalangi pergerakan kendaraandan warga Palestina.

Pasukan pendudukan ZionisIsrael menutup pos-pos pemeriksaan di tengah pengerahan pasukan mereka secaraintensif di kota Hawara dan desa-desa sekitarnya.

Pasukan pendudukan ZionisIsrael mengakui bahwa 12 peluru mengenai kendaraan tersebut dan pemukimpendatang Yahudi tersebut terkena pecahan peluru di bahunya dan kondisilukanya ringan.

Aksi-aksi perlawananmeningkat di Tepi Barat selama 24 jam terakhir tercatat 14 aksi perlawananterjadi yang menyebabkan 3 orang Israel terluka.

Pusat Informasi Palestina”Maata” memantau terjadinya serangan penabrakan dan penusukan selain8 aksi penembakan peledakan alat eksplosif dan pecahnya konfrontasi di 3titik.

Sementara itu kata HazemQassem juru bicara Hamas mengatakan bahwa aksi penembakan di pos pemeriksaanHawara menegaskan bahwa perlawanan di Tepi Barat terus menyerang pusat-pusatterorisme Zionis.

Diamenekankan bahwa kejahatan pendudukan Zionis Israel terhadap rakyat Palestinadan tempat-tempat sucinya akan ditanggapi dengan lebih banyak perlawananterhadap penjajah Israel dan para pemukim pendatang Yahudi dan ini adalah hakalami rakyat Palestina

Tautan Pendek:

Copied