Tue 6-May-2025

Pasukan Israel Tangkap 21 Warga Palestina di Tepi Barat

Selasa 21-Februari-2023

Hari ini Selasa (21/2/2023) pasukan pendudukan Zionis Israelmenangkap 21 warga Palestina dari Tepi Barat kebanyakan dari mereka berasal darikamp pengungsi Al-Fawar selatan Hebron wilayah selatan Tepi Barat.

Sumber lokal dan para saksi mata melaporkan bahwa pasukanpendudukan Zionis Israel melancarkan operasi penangkapan besar-besaran di kamp pengungsiAl-Fawar. Mereka menangkap: Abdul Majeed Abu Taima Sayyaf Abu Taima AbdelWalid Abu Awad Ibrahim Abu Awad Jawad Hudeib Muhammad Adel Al-Titi SuhaibAl-Khatib Uday Issa And Jihad Yaghi Talaat Al-Fayoumi Youssef MansourAl-Hasanat Hassan Mahmoud Ghatashah Hussam Khaled Ghatashah Muhammad RamziAbu Rabi` dan Muhammad Ashraf Al-Fayoumi.

Dari propinsi Bethlehem pasukan pendudukan Zionis Israel menangkapbocah Dhaher Murad Malash Mahmoud Ismail Salah dari kota Al-Khader selatanBethlehem dan Abdul Rahman Khaled Salah.

Dari kamp pengungsi Aqabat Jabr di Jericho pasukan pendudukanZionis Israel menangkap dua pemuda Abdullah Al-Hinnawi dan Hashem Abu Obeiddan Yassin Sabah dari desa Urif selatan Nablus.

Januari lalu pasukan Israelmelakukan 3.532 pelanggaran di al-Quds dan Tepi Barat termasuk 568penangkapan 3 penahanan dan 154 penggerebekan. Selanjutnya 40 rumahPalestina dihancurkan sementara puluhan rumah menerima perintah pembongkaran.

Warga Palestina telah menyaksikanbulan paling berdarah sejak 2015 ketika 35 warga Palestina termasuk 8 anak-anakdan seorang wanita tua gugur sementara 342 lainnya terluka oleh peluru tajamIsrael sejak awal Januari lalu. (was/pip)

Tautan Pendek:

Copied