Tue 6-May-2025

Dilanda Krisis Internal Pimpinan Israel Tunda Kunjungan Luar Negeri

Selasa 26-April-2022

Sejumlah sumbermedia Israel mengungkap PM Israel Nevtali Benet Menlu Yair Lapid dan MenhanBeny Gantz memutuskan untuk menunda kunjungan luar negeri saat ini akibatkrisis politik dalam negeri dan kehilangan kursi mayoritas koalisi pemerintahdi parlemen.

Surat kabar YisraelHayom Israel mengutip pernyataan biro pemerintah kunjungan luar negerisangat penting artinya namun karena memakan waktu dua hingga tiga hari merekatidak ingin kehilangan momentum dalam fase ini di tengah kondisi sensitive yangdilalui pemerintahan Benet.

Surat kabarmenyebutkan di tengah kehilangan suara mayoritas koalisi di parlemen maka adakemungkinan tumbangnya pemerintah kapan saja sehingga para petinggi Israel tidakbisa bepergian untuk waktu yang lama.

Disebutkan bahwaseharusnya Benet dan Gant melakukan kunjungan penting ke India usai Paskahyahudi pekan lalu namun kunjungan dihapuskan dengan berbagai alasan antaralain gelombang operasi serangan perlawanan Palestina yang menerpa wilayahIsrael baru-baru ini dan kunjungan belum ditetapkan kembali hingga kini.

Sebelumnya anggotaparlemen dari parta Yamina Idit Silman mengumumkan pengunduran dirinya daripimpina koalisi pemerintahan sehingga pemerintahan Benet kehilangan suaramayoritas (61 anggota) dengan mundurnya satu orang anggota. Hasilnya suarapendukung koalisi menjadi 60 anggota sama dengan anggota oposisi 60 orang.

Koalisi pemerintahanterdiri dari sejumlah partai sayap kanan sayap tengah dan sayap kiri denganmeraih suara mayoritas di parlemen yang mencapai 120 orang anggota. (mq/pip)

Tautan Pendek:

Copied