Tue 6-May-2025

Forum Tawanan: Mogok Makan Menjadi Keputusan Final

Rabu 16-Maret-2022

&nbspForum Tawanan mengatakan ditengah perkembangan membahayakan yang diumumkan pihak penjara Israel makapilihan mogok makan menjadi keputusan final.

Dalam siaran persnya Forum mengungkap bahwa para tawanan tengahbersiap mendata nama-nama yang akan berpartisipasi dalam mogok makan terbukayang dijadwalkan pada 25 Maret mendatang dari seluruh faksi yang diawasiKomite Darurat Nasional untuk tahanan dari semua faksi Palestina.

Komite ini dibentuk pasca serangkaian sanksi yang dihadapi paratawanan usai aksi meloloskan diri 6 tawanan dari penjara Gilboa pada 6September 2021 lalu untuk mengelola langkah perjuangan berkelanjutan sejakwaktu itu.

Forum menjelaskan selama 6 bulan ini para tawanan mengarungiserangkaian pertempuran menghadapi serangan terencana yang dilancarkan pihakpenjajah zionis yang berujung dengan kesepakatan yang dicapai antara pihakpenjara dan para tawanan namun pihak zionis terus melanggar kesepakatan danmeningkatkan sanksi.

Dalam konteks terkait para tawanan administrative yang berjumlahsekitar 500 orang terus melanjutkan pemboikotan terhadap pengadilan Israelsejak hampir dua bulan setengah lalu menentang kebijakan penahanan administrative.

Sementara itu pihak penjajah zionis terus menerbitkan instruksipenahanan administrative sejak awal tahun hingga akhir Februari lalu mencapai203 instruksi penahanan administrative. (mq/pip)

Tautan Pendek:

Copied