Tue 6-May-2025

Pasukan Israel Menarget Lebih 260 Wartawan Selama 2021

Senin 14-Maret-2022

Komite Dukungan Wartawan mengatakan “Pendudukan Israel telahmenarget lebih dari 260 wartawan di Tepi Barat dan al-Quds selama tahun 2021lalu termasuk 13 selama agresi di Jalur Gaza Mei tahun lalu. Banyak darimereka menderita cedera dan cacat permanen yang mempengaruhi profesionalismekerja mereka.

Dalam sebuah pernyataan pers hari Ahad (14/3/2022) Komitemenyatakan “Setiap hari pasukan pendudukan Israel menggunakan senjatayang dilarang secara internasional terhadap warga Palestina pada umumnya danjurnalis pada khususnya.”

Komite menegaskan bahwa “upaya pendudukan Israel yang terusmenerus menarget wartawan dan memburu kru media bertujuan untuk mencegah merekamelanjutkan peran mereka dalam mengungkap kejahatan pendudukan Israel terhadaprakyat Palestina.”

Komite meminta lembaga resmi hak asasi manusia Palestina Arab daninternasional untuk menjelaskan penderitaan jurnalis Palestina yang terlukamemberi mereka perawatan dan meminta pertanggungjawaban pendudukan Israel ataskejahatannya terhadap mereka.

Komite untuk Mendukung Jurnalis yang didirikan pada tahun 2016ini bekerja di beberapa negara Arab dan aktif dalam “membela hak jurnalisdan mengkampanyekan kebebasan pers dan penyiaran media di seluruhkawasan.” (was/pip)

Tautan Pendek:

Copied