Direktur Jenderal Rumah Sakit KementerianKesehatan di Ramallah Naji Nazzal mengumumkan situasi pandemi di Palestinasemakin parah.
Dia mengatakan dalam pernyataan pers hari iniRabu “Ada peningkatan jumlah pasien yang membutuhkan rawat inap. Situasinyasekarang semakin buruk dan kami memperkirakan sejak awal masuknya varian Deltake Palestina.”
Nazzal menambahkan Kementerian Kesehatan telahmenyiapkan peralatan yang diperlukan dan pusat-pusat penangangan covid siapmenerima kasus. Ia menekankan pentingnya menerima vaksinasi karena merekameringankan gejala penyakit dan melindungi pasien dari memasuki perawatanintensif.
Kemarin Selasa laporan harian KementerianKesehatan di Ramallah mencatat 895 kasus baru terinfeksi virus Corona dan 93kasus sembuh dalam 24 jam terakhir.
Jumlah warga yang menerima vaksinanti-Coronavirus di Tepi Barat dan Jalur Gaza mencapai 658.182 di antaranya431.153 menerima kedua dosis vaksin.
Pandemi ini terjadi di Palestina di tengah situasi kekerasan penjajah Israel terus terjadi. Setiap hari pengusiran warga dan penggusuran rumah mereka masih terus terjadi baik di Al-Quds maupun Tepi Barat. Hal ini semakin memperparah situasi dan membuat rakyat Palestina semakin menderita. (at/pip)