Wed 7-May-2025

Haaretz: Perlawanan Gaza Mengancam Proyek Minyak Israel

Selasa 3-Agustus-2021

Surat kabar Israel Haaretz mengatakan bahwa entitas Israelberusaha menjadi negara adidaya dalam mengangkut dan menyimpan minyak melaluipipa internasional. Akan tetapi rudal Gaza menimbulkan masalah keamanan untukproyek ini.

Surat kabar Israel itu mengatakan “Pada saat dunia mendorongtransisi ke energi terbarukan sebagai alternatif yang menggantikan bahan bakaryang menimbulkan pencemaran lingkungan perusahaan Pipa Euro-Asia inginmengubah entitas Israel menjadi negara adidaya dalam mengangkut dan menyimpanminyak.”

Haaretz menyatakan bahwa perusahaan “Euro-Asia Pipeline” telah menandatanganiperjanjian dengan perusahaan “Med Red Landbridge” pada Oktober tahun laluyang diikuti oleh para pengusaha dari UEA.

Perjanjian ini memungkinkan kapal tanker minyak asing untukmembongkar muatan mereka di tempat berlabuh perusahaan “Euro-AsiaPipeline” di Eilat atau di salah satu jaringan lepas pantai fasilitasyang menyaingi jaringan pipa minyak darat di dekat Ashkelon.

Namun ada bahaya dan ancaman yang meningkatkan ketakutan entitastentang proyek ini terutama setelah agresi baru-baru ini di Jalur Gaza danpenargetan fasilitas minyak Ashkelon.

Haaretz menyatakan bahwa ancaman keamanan yang mengancam proyek ini adalahroket Gaza yang menarget fasilitas minyak di Ashkelon selama agresi Israelterakhir pada Mei lalu. “Karena Hamas menganggap fasilitas infrastruktursebagai target strategis. Demikian juga karena langit-langit tangki bahan bakaryang mengambang mengubahnya menjadi target yang rentan” ungkap Haaretz.

Sebelumnya saluran televisi Israel &ldquoKan” telahmengungkapkan bahwa roket yang diluncurkan dari Jalur Gaza selama agresi terakhirtelah menargetkan fasilitas infrastruktur di kota Ashkelon. Merujuk kepada roketyang mengenai tangki bahan bakar di Ashkelon yang menyebabkan banyak lukapara pemukim Israel mengalami kesulitan bernapas iritasi tenggorokan dan mataterbakar. (was/pip)

Tautan Pendek:

Copied