Wed 7-May-2025

Pemukim Israel Serang Rumah dan Bakar Kendaraan di Selatan Nablus

Kamis 17-Juni-2021

Pada Rabu malam sekelompok pemukim pendatang Yahudi menyerangrumah-rumah warga Palestina di kota Qasra selatan Nablus wilayah utara TepiBarat yang diduduki penjajah Israel.

Para saksi mata melaporkan bahwa para pemukim pendatang Yahudi menyerangrumah keluarga Jabali dan Farid di daerah Al-Waar di daerah selatan kota Qasra.

Para pemukim pendatang Yahudi menyerang rumah putra almarhum syahidMahmoud Zaal Odeh yang terbunuh pada tahun 2017 oleh peluru pemukim pendatangYahudi di desa saat bekerja di tanahnya.

Para pemukim pendatang Yahudi juga menghancurkan sejumlah kendaraanwarga dan membakar salah satunya di dekat sebuah rumah hingga api membakarsemua bagian kendaraan.

Sumber-sumber lokal menyatakan bahwa konfrontasi sengit pecahantara penduduk desa dan kawanan pemukim pendatang Yahudi. Sementara pasukanpendudukan Israel datang untuk melindungi mereka dengan menembakkan tabung gasair mata ke warga dan rumah mereka.

Kota Qasra terus-menerus mengalami serangan berkelanjutan dari pasukanpendudukan Israel dan kawanan pemukim Yahudi bersenjata yang menyerang warga tempatkerja dan pertanian mereka dengan senjata mereka.

Kota Qasra terletak sekitar 24 km di sebelah tenggara Nablus. Luas perumahanpenduduk sekitar 9000.000 meter persegi dan luas daratannya sekitar 27.000.000meter persegi.

Qasra dikelilingi oleh tiga kompleks permukiman Yahudi. Yaitu Majdalimyang terletak di pintu masuk timur ke kota Esh Kodish yang terletak ditenggara desa dan Ehia di selatan desa. (was/pip)

Tautan Pendek:

Copied