Tue 6-May-2025

Peneliti Israel: Abbas Tahu bahwa Pemilu Berarti Akhir dari Fatah!

Senin 3-Mei-2021

Spesialis Urusan Israel Zvi Yehezkili mengomentari keputusan yangdiambil oleh Presiden Otoritas Palestina Mahmud Abbas untuk membatalkanpemilihan umum Dewan Legislatif Palestina yang dijadwalkan pelaksanaannya padabulan Mei ini.

Dalam komentarnya Senin (3/5/2021) Zvi Yeheskili mengatakan AbuMazen (Mahmud Abbas) tahu betul bahwa pemilihan umum itu berarti akhir masagerakan Fatah di panggung kekuasaan Palestina. menurut Zvi hal itu didasarkanpada hasil jajak pendapat baru-baru ini.

Yehezkili menyatakan bahwa Abbas berusaha melemparkan tanggungjawab pada otoritas pendudukan Israel meskipun Israel belum mengambil sikap resmidan tidak akan mencegah Abbas untuk menyelenggarakan pemilu tersebut. Sedang soalkunjungan kepala dinas keamanan umum Israel &ldquoShin Bet&rdquo Nadav Arjman keRamallah adalah dalam rangka untuk memperingatkan Abbas.

Yehezkili mengakui bahwa adalah kepentingan Israel menuntut untuktidak dilaksanakan pemilihan umum Dewan Legislatif Palestina. Karena Israel khawatirpengalaman tahun 2006 akan terulang kembali yang dampainya adalah pengambilalihanTepi Barat oleh gerakan Hamas. Jika hal itu terjadi maka hal itu dianggapsebagai mimpi buruk bagi Israel. (was/pip)

Tautan Pendek:

Copied