Wed 7-May-2025

Pasukan Israel Tangkap 4 Pemuda di Syaikh Jarrah

Minggu 2-Mei-2021

Pasukan pendudukan Israel pada Sabtu (1/5/20210 malam menangkap 4pemuda al-Quds. Hal tersebut terjadi setelah pasukan penjajah Israel menyerangdan bertindak represif terhadap para peserta dalam pawai yang menentang pembangunanpemukiman Yahudi dan pengungsian warga di kampung Syaikh Jarrah di al-Quds yangdiduduki penjajah Israel.

Para saksi mata melaporkan bahwa orang-orang berkumpul dalamdemonstrasi massa di kampung Syaikh Jarrah menentang penggusuran rumah 7keluarga al-Quds dan penyerahan rumah mereka kepada pemukim pendatang Yahudipada awal bulan depan.

Pasukan pendudukan Israel dengan kekerasan menekan para peserta danmenangkap 4 dari mereka termasuk dua pemuda Omar Abu Sneineh dan Anas Jabareen.Pasukan penjajah Israel memukuli yang lain dan mencegah pawai dilanjutkan.

Para peserta pawai membentangkan spanduk yang menyerukan duniauntuk turun tangan guna menghentikan deportasi paksa yang dilakukan oleh penjajahIsrael terhadap penduduk kampung Syaikh Jarrah.

Warga kampung Syaikh Jarrah memperingatkan bahwa pengusiran initidak akan hanya terjadi pada warga al-Quds di Syaikh Jarrah. Ini adalah awaluntuk menguasai seluruh al-Quds dan Palestina. Karena kawasan Syaikh Jarrahmerupakan kawasan yang sangat penting yang menghubungkan al-Quds Utara denganselatan dan al-Quds Timur dengan baratnya dan menguasainya berarti menguasaipenuh al-Quds.

Persoalan kampung Syaikh Jarrah adalah persoalan Palestina secarakeseluruhan.&nbsp Pesoalan ini merupakan kelanjutandari bencana Palestina pada tahun 1948. (was/pip)

Tautan Pendek:

Copied