Juru Bicara Gerakan Perlawanan Islam Hamas Fawzi Barhoum memintaPresiden AS Joe Biden agar mengoreksi dan meluruskan arah sejarah darikebijakan negara Amerika Serikat yang salah dan tidak adil terhadap rakyat Palestina.Barhoum menegaskan bahwa tidak ada penyesalan atas mundurnya Trump daripemerintahan Amerika.
Dalam sebuah pernyataan yang disampaikan pada Rabu malam(20/1/2021) Barhoum mengatakan &ldquoTrump adalah sumber dan sponsor terbesarketidakadilan kekerasan dan ekstremisme di dunia. Dia adalah mitra langsung bersamapendudukan penjajah Israel dalam melancarkan agresi terhadap rakyat Palestina danmemberangus isu perjuangannya.&rdquo
Petinggi Gerakan Hama ini mendesak dan menghimbau presiden Amerikayang baru ini untuk menetapkan prinsip-prinsip keamanan dan stabilitas dikawasan dan untuk mengakhiri semua keputusan yang terkait dengan upaya untuk melikuidasidan memberangus isu perjuangan Palestina terutama yang terkait dengan masalahkota suci al-Quds atau Yerusalem dan para pengungsi Palestina. Dia jugamenghimbau pemerintah Amerika yang baru ini agar menghormati keinginan rakyatPalestina dan pilihan demokratis mereka.
Presiden terpilih Amerika Seerika Joe Biden telah dilantik untuksecara resmi memulai masa jabatannya dan menjadi Presiden ke-46 AmerikaSerikat menggantikan Presiden Donald Trump yang sudah berakhir masa jabatannya.(was/pip)