Tue 6-May-2025

PFLP Kecam Liga Arab yang Menolak Draf Resolusi Mengutuk Normalisasi

Kamis 10-September-2020

Front Rakyat untuk Pembebasan Palestina (PFLP) Rabu (9/9/2020)mengutuk penolakan Dewan Menteri Liga Arab untuk mengadopsi rancangan resolusiPalestina terkait dengan menyatakan penolakan terhadap normalisasi antaraentitas Israel dan UEA.

PFLP mengatakan “Kegagalan untuk mengadopsi rancangan yangdiajukan Palestina adalah bukti tambahan atas kekosongan dan kejatuhan institusiLiga Arab dan secara praktis berubah menjadi alat yang digunakan negara-negarapengekor dan pengkhianat untuk memuluskan dan mendukung kebijakannya yangbertentangan dengan kepentingan rakyat bangsa Arab dan isunya yang adil terutamaisu Palestina.”

PFLP menambahkan bahwa sikap Dewan Menteri Liga Arab adalah”bias dan memihak pada Uni Emirat Arab sekaligus mendorongnya dannegara-negara lain untuk bergerak maju melakukan normalisasi mengakui entitas penjajahZionis dan melakukan apa yang disebut dengan perjanjian damai dengannya(Israel).”

PFLP meminta pimpinan Organisasi Pembebasan Palestina (PLO) dansemua faksi aksi nasional untuk menghadapi sikap Liga Arab ini dengan kebijakanyang berlawanan dengan menyingkirkan perjanjian yang dibuat dengan entitasIsrael menarik pengakuan terhadap penjajah Israel dan mematuhi hak historis Palestinasecara penuh.

PFLP meminta PLO untuk membangun hubungan dengan orang-orang Arabdan kekuatan patriotik dan progresifnya daripada “bertaruh pada rezim Arabdan Liga Arab yang hari ini mengumumkan berita kematiannya.” (was/pip)

Tautan Pendek:

Copied