Tue 6-May-2025

Israel Bangun Beberapa Jalan Lintas Baru Di Tepi Barat

Sabtu 18-Juli-2020

&nbspKementerian perhubungan Israel baru-baru inimenyetujui usulan pembangunan jalan lintas baru di bagian utara dan selatanTepi Barat yang akan mencaplok ribuan dunam ladang pertanian Palestina.

Situs0404 Israel menyebutkan departemen urusan sipil dalam waktu dekat akanmengajukan pembangunan jalan lintas dekat kota Hawarah Nablus selatan denganbiaya sekitar 300 juta shekel yang akan menghubungkan Hawarah dari bagian timudengan mengorbankan ribuan dunam lahan pertanian subur di dataran rendahHawarah.

Proyekpembangunan ini bertujuan mencegah para pemukim zionis menggunakan ruas jalanno 60 di pusat kota Hawarah sehingga jalan litas baru ini menghubungkanlangsung dengan ruas jalan di permukiman zionis di sekitar Nablus denganpermukiman di Salfit Tulkarm dan Qalqilia.

Jugadiusulkan pembangunan jalan lainnya di seputar kamp pengungsian Arbu Hebronutara untuk menghindarkan masuk dari tengah kamp yang sering terjadibentrokan dengan pasukan penjajah Israel.

Sementaraitu pejabat permukiman di Tep Barat utara Yose Dagan menyerukan kepada menteriperhubungan Israel Mery Regev untuk mengubah jalan lintas baru dekat Hawarahmenjadi jalan layang dengan 4 jalur. Dua jalur untuk setiap arahnya pihakkementerian berjanji untuk segera mempelajarinya.

Initerjadi dua minggu setelah peresmian perairan Israel jalur utama air di TepiBarat utara yang terhubung ke jalur nasional perusahaan Israel”Mekorot” Ini berarti menggabungkan jalur perairan Israel dengan jalurperairan di Tepi Barat sebagai langkah tambahan menuju aneksasi (perampokan danpencurian wilayah Tepi Barat dan Lembah Yordan). (mq/pip)

Tautan Pendek:

Copied