Wed 7-May-2025

Syeikh Ikrimah Shabri Ajak Sukseskan Gerakan Subuh Akbar Di Al-Aqsha

Rabu 17-Juni-2020

KhatibMasjidil Aqsha syekh Ikrimah Shabri menegaskan pentingnya partisipasi semua wargauntuk hadir ke Masjidil Aqsha dalam aksi Subuh Akbar yang akan dimulai padaJumat depan untuk melindungi Al-Aqsha dari gerakan yahudisasi dan menolakaneksasi Israel.

SyekhShabri menyebutkan kehadiran warga sangat diharapkan di Al-Aqsha terutamawarga kota tua dan sekitar Al-Quds sebagai respon memakmurkan dan mempertahankanAl-Aqsha.

Kehadirankaum muslimin dalam jumlah besar akan menambah kekuatan dan memaksa zionismenghentikan serbuan dan pelanggarannya yang tak pernah henti dengan dukunganpemerintah ekstrimis Israel yang hendak merealisir rencana terornya.

SyekhShabri menjelaskan penjajah Israel menutup sejumlah ruas jalan dan gerbangkota tua untuk menghambat kedatangan kaum muslimin ke Masjidil Aqsha.

Paraaktifis menggagas aksi subuh akbar pada hari Jumat mendatang di Masjidil Aqshadan di semua masjid Tepi Barat sebagai upaya mempertahankan tempat suci danmenolak aneksasi Israel dengan tema: Subuh Akbar Di Semua Masjid Tepi Barat.

Subuhakbar merupakan aksi rakyat yang telah menyebar di semua kota Palestina danbahkan di ibukota Negara Arab dan Islam untuk menegaskan komitmen pada tempatsuci dan menolak yahudisasi yang dilakukan penjajah Israel. (mq/pip)

Tautan Pendek:

Copied