Tue 6-May-2025

Hamas dan Rusia Sepakat Deal of Century Langgengkan Konflik

Kamis 5-Maret-2020

Keetua Gerakan Hamas di Luar Negeri Maher Salah menegaskan bahwakunjungan delegasi Hamas yang dipimpin oleh Kepala Biro Politik Hamas IsmailHaniyah terjadi pada waktu yang sangat penting setelah pengumuman Presiden AStentang Deal of Century (Kesepakatan Abad Ini) yang bertujuan untuk melikuidasipersoalan Palestina.

Salah mengatakan kunjungan delegasi gerakan Hamas ibu kota RusiaMoskow itu terjadi pada waktu yang penting dan sensitif mengingat sikap Rusiayang menolak Deal of Century.

Dia menyatakan bahwa Hamas dan Rusia sepakat bahwa Deal ofCentury bukanlah formula untuk perdamaian dan kemakmuran tetapi lebihmerupakan perimbangan untuk melanggengkan konflik dan semakin menguatkan problemdan masalah yang sudah ada di kawasan.

Dia menyatakan bahwa pertemuan dengan para pejabat Rusia terutamadengan Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov mengungkap kesepakatan besardalam sikap ini. Dia menyatakan kesiapan para pemimpin Rusia untukberkontribusi dalam mendekatkan pandangan di kalangan Palestina dan berusahauntuk mengembalikan persatuan nasional Palestina.

Menurutnya yang membantu tercapainya keselarasan dengan sikap Rusiaadalah karena rakyat Palestina dengan semua arus komponen dan faksi merekabersatu melawan Deal of Century dan konsekuensinya di samping sikap Arabdan Islam yang dinyatakan dengan terang-terangan.

Salah mengungkapkan adanya kesepakatan dengan para pejabat Rusiauntuk melanjutkan pertemuan dan mengoordinasikan upaya dengan semua pihak yangterkena dampak Deal of Century dan hegemoni Amerika di kawasan tersebut.

Salah menjelaskan bahwa selama kunjungan tesebut dipaparkan kondisidan situasi rakyat Palestina di dalam Palestina terutama di Jalur Gaza yangterkepung dan juga yang di luar Palestina terutama di kamp-kamp Palestinakhususnya di Libanon.

Salah mengatakan “Ada pembicaraan tentang peran Rusia untukmendukung perjuangan rakyat Palestina di dalam dan di luar Palestina dan bekerjauntuk membantu mereka di tingkat medis apakah dengan obat-obatan danpersediaan medis atau dengan mendirikan rumah sakit lapangan yangberspesialisasi dalam penyakit-penyakit yang tidak ada pengobatannya diPalestina seperti kanker atau spesialisasi yang dimiliki Rusia seperti mata.”

Menurut Salah ada pembicaraan tentang kemungkinan Rusia menerimabeberapa pasien dan korban yang terluka untuk menjalani perawatan di rumahsakit Rusia. Di samping kemungkinan menyediakan mekanisme dan kendaraan pentingdi Jalur Gaza seperti: ambulans dan kendaraan pemadam kebakaran untuk menguatanperjuangan rakyat dan mengatasi efek perang yang terus-menerus menyasar JalurGaza. (was/pip)

Tautan Pendek:

Copied