Wed 7-May-2025

3 Nelayan Palestina Terluka Diserang Israel di Laut Gaza

Rabu 5-Februari-2020

Tiga nelayanPalestina terluka pada hari Selasa (4/2/2020) kemarin setelah mengalamiserangan yang dilakukan oleh angkatan laut penjajah Israel saat mereka sedang bekerjamencari ikan di laut Kota Gaza.

Koordinator KomiteNelayan Palestina di Gaza Zakaria Bakr kepada kantor berita Arab QudsPress mengatakan &ldquoKapal angkatan laut penjajah Israel mengepung perahu nelayanYasser Zaki Lahham di tengah laut kota Rafah di Jalur Gaza selatan sejauh 6mil dari pantai. Angkatan laut penjajah Israel langsung menyemprotkan air ke atasperahu dan para nelayan serta mencegah mereka menarik jalanya.”

Dia menambahkanbahwa kapal angkatan laut penjajah Israel berusaha menenggelamkan perahunelatan Palestina tersebut jika tidak ada perahu lain yang ada di dekat lokasi danmenarik perahu yang mesinnya rusak tersebut karena diguyur air dengan derasdari kapal laut penjajah Israel.

Bakrmenjelaskan bahwa serangan ini mengakibatkan cedera pada nelayan Yasser Lahhamdi tangannya karena kuatnya seprotan air hingga harus dilarikan ke rumah sakit.Dua nelayan lainnya mengalami luka memar. Ditambah mesin perahu yang rusak dan hilangnyajala mereka.

Hampir setiaphari pasukan penjajah Israel menyerang nelayan Palestina di laut Gaza untukmencegah mereka menangkap ikan sebagai akibat dari penyempitan dan pembatasan areapenangkapan yang diberlakukan pihak penjajah Israel. Hampir setiap harisebagian nelayan Palestina meninggalkan laut tanpa membawa ikan akibat seranganyang dilakukan penjajah Israel pada mereka.

Sekitar 4 ribunelayan Palestina bekerja di sektor ini ditambah 1500 pekerja yang terkaitdengan profesi ini yang menanggung hampir 60 ribu orang anggota keluargamereka yang sebagian besar berada di bawah garis kemiskinan karena tindakan penjajahIsrael terhadap mereka.

Selama 13tahun penjajah Israel memberlakukan blokade terus-menerus terhadap lebih daridua juta warga Palestina di Gaza yang menyebabkan memburuknya kondisi hidupdan kesehatan mereka. (was/pip)

Tautan Pendek:

Copied