Wed 7-May-2025

Israel Kurangi Area Penangkapan Ikan di Laut Gaza

Rabu 12-Juni-2019

Pada Selasamalam (11/6/2019) pasukan penjajah Zionis mengurangi area penangkapan ikan bagipara nelayan Palestina di lepas pantai Jalur Gaza.

Komite Nelayan Palestinamengatakan bahwa kapal penjajah Israel tanpa memberi peringatan menembaki perahu-perahunelayan dan memaksa mereka meninggalkan jala mereka dan mundur ke area 6 mil daripantai.

Zakaria Bakr ketuakomite mengonfirmasi bahwa otoritas penjajah Israel secara resmi telahmenyampaikan tentang pengurangan area penangkapan ikan mulai pukul 7 malam kemarin.

Pada 4 Junilalu otoritas penjajah Israel mengumumkan bahwa area penangkapan ikan di JalurGaza akan diperluas kembali menjadi 15 mil setelah sebelumnya dikurangi menjadi10 mil.

Sejak Mei lalupasukan penjajah Israel telah mengurangi area penangkapan ikan sebanyak 6 kali bagipara nelayan Palestina. Ada kemungkisan area diperluas selama beberapa harisebelum kembali dikurangi karena berbagai dalih.

Menurut datayang diterbitkan oleh komite nelayan selama Mei lalu pasukan penjajah Israel telahmelakukan 32 serangan penembakan ke arah perahu-perahu nelayan di Jalur Gaza. Yangmengakibatkan dua nelayan terluka dan 5 lainnya ditangkap serta penyitaan perahu-perahunelayan.

Dilaporkanbahwa komite telah memantau terjadinya penenggelaman 10 jala perahu nelayan yangtelah kembali ke pelabuhan tanpa jala mereka. (was/pip)

Tautan Pendek:

Copied