Fri 9-May-2025

Israel Tangkap Dua Pemuda di Selatan Hebron

Selasa 18-Desember-2018

Pasukan penjajahIsrael pada Selasa (18/12/2018) menangkap dua pemuda Palestina di pintu gerbangmasuk kamp pengungsi al-Fawar di kota Hebron wilayah selatan Tepi Barat.

Para saksi matamengatakan bahwa pasukan penjajah Israel menghentikan Mahmud Hudeib dan Jawadal-Titi di sebuah pos pemeriksaan militer Israel di gerbang masuk kamppengungsi kemudian menangkap mereka dan membawa mereka ke pusat penahanan dikompleks permukiman Yahudi Etzion.

Sementara itu pasukanpenjajah Israel mendirikan pos pemeriksaan militer di jembatan Halhul di utaraHebron. Mereka menghentikan mobil-mobil Palestina dan memeriksa identitas wargayang menyebabkan kemacetan lalu lintas bagi warga yang masuk dan keluar kota.

Menurut sumberhak asasi manusia Palestina selama buan November lalu pasukan penjajah Israel menangkap486 warga Palestina termasuk 65 anak dan 9 wanita.

Pasukan Israelmenangkap 150 warga Palestina dari kota al-Quds 77 warga dari kota Hebron dan71 dari kota Ramallah. Mereka juga menangkap 36 warga Palestina dari Nablus 34warga dari Bethlehem 32 dari Tulkarem 28 dari Jenin 23 dari Qalqiliya 12dari Tubas 8 dari Salfit 6 dari Jericho dan 9 dari Jalur Gaza. (was/pip)

Tautan Pendek:

Copied