Wed 7-May-2025

Konfrontasi Sengit dengan Israel Meletus di Timur Tubas

Selasa 18-Desember-2018

Konfrontasisengit dengan pasukan penjajah Zionis meletus di kota Tammun di timur kotaTubas wilayah utara Tepi Barat sementara itu kesatuan khusus pasukan Zionis gagalmenangkap para pejuang perlawanan.

Sumber-sumberlokal mengatakan kepada koresponden Pusat Informasi Palestina &ldquoKestuan khususpasukan penjajah Zionis yang menyamar dengan seragam sipil menyerbu rumahkeluarga Samara di kota untuk menangkap salah satu “buron”. Akan tetapioperasi pasukan penjajah Zionis ini gagal yang kemudian diikuti denganpenyerbuan secara luas oleh kendaraan-kendaraan militer dan puluhan tentaraZionis.

Setelah itupara tentara pasukan penjajah Zionis menyerbu kota dan memulai operasi pencarianluas di rumah-rumah warga terutama rumah keluarga Samara dan mendirikanpenghalang serta menyerang warga. Disebutkan bahwa sejumlah warga mengalamisesak nafas dalam konfrontasi luas yang terjadi di kota tersebut.

Pasukanpenjajah Zionis juga menangkap dua pemuda di sebuah pos pemeriksaan militer ditimur Jenin di Tepi Barat utara.

Sumber lokalmengatakan kepada koresponden kami para tentara Israel mendirikan pospemeriksaan militer di jalan bypass di daerah Almaniyah di timur kota Jenin.Mereka menghentikan kendaraan dan menangkap dua pemuda. Keduanya dibawa ketempat yang belum diketahui. Identitas kedua pemuda tersebut masih belumdiketahui. Sementara pasukan penjajah Zionis masih berada di daerah tersebut. (was/pip)

Tautan Pendek:

Copied