Juru bicara Hamas Hazim Qasim menegaskan warga Palestina akanmelanjutkan pawai kepulangan akbar sampai meraih tujuan terutama pencabutan blockadeGaza.
Dalam keterangan pers Jumat (10/8) Qasim mengatakan setiap kalisenjata pembunuh Israel berupaya mematahkan semangat juang bangsa Palestinamaka disetiap kali juga warga menggagalkannya dan hari ini aksi pawaikepulangan akan menantang senjata perang Israel.
Aksi pawai kepulangan di Gaza akan terus berlanjut menghadapipembunuhan yang dilancarkan pasukan Israel.
Bangsa Palestina memiliki napas perjuangan yang panjang dan akanterus berjuang dengan segala bentuknya sampai meraih kebebasan dan kemerdekaanserta hak hidup mulia.
Komite nasional kepulangan akbar menyerukan kepada segenap elemenPalestina untuk berpartisipasi dalam aksi Jumat kebebasan dan kehidupan di GazaTimur.
Aksi akan terus berlanjut sampai meraih hak berupa pencabutan blockadehak menentukan kedaulatan dan kepulangan bagi pengungsi Palestina.
Sejak awal aksi pawai kepulangan korban gugur syahid mencapai 172orang termasuk 8 jenazah yang ditahan Israel dan korban luka mencapai 17500orang. (mq/pip)