Wed 7-May-2025

Abu Marzuq: Palestina Butuh Pemerintah Kuat dan Persatuan

Senin 23-Juli-2018

Anggota biro politik Hamas Musa Abu Marzuq mengatakan Hamas inginmengokohkan bangsa Palestina dengan hukum dan persatuan bukan dengan partaidan cara keamanan. Hal itu ditegaskan Abu Marzuq sehari sebelum penyerahanjawaban Fatah terhadap proposal Mesir untuk rekonsiliasi Palestina yang telahdisetujui Hamas.

Abu Marzuq menulis di akun twitternya &ldquoBesok adalah waktu jawabanFatah terhadap proposal Mesir yang disetujui Hamas. Dengan banyaknya issu yangberedar kami tegaskan bahwa pengokohan pemerintahan yang seharusnya adalahmengokohkan rakyat dengan persatuan bukan perpecahan maupun langkah keamanan.&rdquo

Tokoh Hamas ini menjelaskan pemerintahan Hamdalah saat inimenyebabkan rakyat kelaparan hidup dalam kegelapan tak ada persatuan maupundukungan rakyat termasuk tak ada parlemen yang mengakui dan mengawasinya.

Kepala biro politik Hamas Ismail Haniyah telah menginformasikanpada Kamis lalu kepada Menteri Intelijen Mesir Jenderal Abbas Kamil tentangpersetujuan Hamas terhadap proposal Mesir untuk rekonsiliasi Palestina dengangerakan Hamas.

Delegasi Hamas mengakhiri kunjungan selama dua pekan ke Kairountuk mendiskusikan bersama para pejabat Mesir terkait draf proposal baru yangdiajukan Kairo untuk merealisir rekonsiliasi Palestina sesuai denganketerbatasan waktu yang ada. (mq/pip)

Tautan Pendek:

Copied