Sun 11-May-2025

Balon Api Picu 17 Titik Kebakaran di Permukiman Israel Sekitar Gaza

Minggu 15-Juli-2018

Kebakaran terjadi di 17 titik permukiman Israel di sekitar Gazaakibat layang-layang dan balon api yang diluncurkan dari Gaza sebagai responatas keputusan agresi militer Israel.

Situs 0404 Israel menyebutkan jumlah kebakaran di permukimanIsrael di sekitar Gaza meningkat mencapai 17 titik sejak pagi hari.

Kebakaran ini merupakan respon dari kebijakan cabinet Israel untukmengakhiri fenomena layang-layang dan balon api yang diluncurkan dari Gaza.

Canel 2 Israel menyebutkan keputusan agresi militer diambil pascajatuhnya balon api di permukiman sekitar Gaza untuk mengakhiri fenomena iniyang muncul sejak awal aksi pawai kepulangan akbar di Gaza pada 30 Maret silam.

Para pemuda Palestina di Gaza berhasil mengubah layang-layang danbalon api menjadi sarana perlawanan rakyat dalam menghadapi penjajah Israel. Layang-layangdan balon api diikat dengan sebuah kotak dari logam berisi kain yang dilumuribahan bakar dan ditaruh di ekor layang-layang dan balon kemudian dibakar dandiarahkan menggunakan benang ke lahan pertanian dekat kawasan militer Israel.

Layang-layang dan balon api tersebut memicu kebakaran luas di areapertanian gandum dan membakar ratusan acre kawasan hutan yang membuatkerugian materil cukup besar di kalangan Israel.

Para peluncur layang-layang dan balon api ingin menggugah duniaterhadap penderitaan Gaza yang berada di bawah blockade Israel sejak 12 tahunlalu yang menyebabkan buruknya situasi kehidupan dan krisis di Gaza. (mq/pip)

Tautan Pendek:

Copied