Wed 7-May-2025

Anggota Parlemen Israel Provokasi Habisi Pimpinan Hamas

Sabtu 26-Mei-2018

Anggota parlemen Israel dari partai Yahudi Home Moti Yojavmenuntut pemerintah dan militer Israel untuk mengambil kebijakan pembunuhan danpembersihan pimpinan Hamas di Gaza.

Statmen Yojav merespon 3 kebakaran di ladang pemukiman Israel diseberang Gaza yang dipicu pesawat kertas berisi bahan yang mudah terbakaryang diluncurkan dari Gaza.

Canel 7 Israel mengutip statmen anggota Knesset Yojav &ldquoHamasmerupakan pihak yang bertanggung jawab di Gaza respon yang sesuai atas pesawat-pesawatkertas tersebut adalah dengan membunuh pimpinan gerakan Hamas&rdquo ungkapnya.

Menurutnya untuk menghentikan kebakaran di ladang-ladangpertanian dan melindungi warga dari pesawat kertas dan juga penembakan roketsolusi satu-satunya adalah kembali mengambil kebijakan pembunuhan.

Pesawat-pesawat kertas pembakar merupakan salah satu saranapelawanan rakyat dalam menghadapi arogansi militer Israel di perbatasan Gaza.

Para pemuda Palestina menggunakan pesawat-pesawat kertas menyalasejak Jumat ke 3 aksi damai pawai kepulangan akbar dan pencabutan blockade.

Surat kabar Yediot Ahronot Israel menyebutkan ratusan pesawatkertas sampai di wilayah Israel dan menyebabkan kebakaran besar di ribuan acreladang pertanian dan memicu kerugian materil cukup besar dan membuatketakutan pemukim zionis di permukiman seberang Gaza. (mq/pip)

Tautan Pendek:

Copied