Elemen nasional dan Islam menggelar aksi di kota Ramallahpada Kamis (17/5) mengecam sikap Amerika terhadap problem Palestina terakhirdengan membuka kedubesnya di Al-Quds.
Seperti dilaporkanQuds Press yang menyebutkan puluhan aktivis menggelar aksi protes di depanGedung Konsulat Amerika di kota Al-Birah dekat Ramallah. Mereka mengibarkanspanduk yang bertuliskan Al-Quds Ibu Kota Abadi Palestina. Mereka jugameneriakan seruan mengusir warga Amerika dari Palestina.
Mereka jugamengecam dukungan Amerika terhadap permukiman Zionis di Tepi Barat. Mereka menyerukanagar tidak menerika mediasi atau prakarsa atas kesepakatan apapun ataupunsolusinya.
Para demonstranmenyerukan untuk persatuan nasional antara rakyat Palestina dan mengecamberlanjutnya agresi terhadap wilayah Palestina. Amerika adalah sekutu Israeldalam menjajah Palestina dan perencana sekaligus pelaksana penjajahan padabangsa Palestina.
Pada Seninkemarin pemerintah Amerika membuka kedutaan besarnya di Al-Quds. Dengan demikianAmerika mengakui bahwa Al-Quds adalah ibu kota Israel.
Bersamaan denganperesmian kedubes AS di Al-Quds Israel melancarkan pembantaian terhadap parademonstran di perbatasan Gaza. Padahal mereka keluar untuk mengungkapkanprotesnya atas pemindahan tersebut yang menyebabkan 62 gugur syahid dan melukai3188 orang lainya. (asy/pip)