Sun 11-May-2025

Israel Tangkap Syekh Kamal al Khatib Di Rumahnya

Selasa 23-Januari-2018

Kepolisian Israel Selasa (23/1) menangkap syekh Kamalal-Khatib Wakil Ketua Gerakan Islam di wilayah Palestina 48 setelahmenggerebeg rumahnya di kawasan Kafr Kanna.

Kepada Pusat Informasi Palestina pengacara Palestina KhalidZabariqa melaporkan pasukan Israel menghentikan kendaraan syekh Khalib dirumahnya Kafr Kanna dan belum ada informasi rinci lainnya sampai saat ini.

Sebelumnya pasukan Israel telah menyerahkan surat perintahbaru bagi syekh Kamal Khatib dilarang masuk kota al-Quds.

Sejumlah sumber melaporkan keputusan Israel mencakuplarangan masuk kota al-Quds dan Masjidil Aqsha sejak November 2015.

Syekh Kamal al Khatib beberapa kali ditangkap Israeldicekal bepergian bersama sejumlah pimpinan gerakan Islam dilarang masukMasjidil Aqsha&nbsp karena peran merekamenghadang kebijakan yahudisasi al-Quds.

Terkait hal ini pasukan Israel menangkap syekh Raed SholahKetua Gerakan Islam sejak 15 Agustus lalu dan saat ini beliau masih berada dipenjara Israel dan menunda persidangan dengan dakwaan melakukn provokasi dantindakan kekerasan dan rasial. (mq/pip)

Tautan Pendek:

Copied