Pasukan penjajah Israel pagiini Jumat (3/11) menangkap sedikitnya lima orang warga Palestina di desaQabatiah barat daya Jenin Betlehem utara Tepi Barat yang disertai dengankonfrontasi yang melukai dan menyebabkan sesak nafas warga.
Sumber di lokasi kejadianmenyebutkan kepada kontributor Pusat Informasi Palestina pasukan Israeldalam jumlah besar pada dini hari menggeledah desa Qabatiah dan melakukanpenyisiran dan penggeledahan rumah-rumah warga dan bangunan lama dan wilayahlain secara merata.
Sumber menambahkan bentrokan sengittidak bisa dihindarkan di kampung bagian timur desa dimana ada pemuda berkerumundi sana dan terjadi bentrokan dengan pasukan Israel yang melepaskan gas airmata dan mercon dengan intesn sehingga sebagian warga mengalami sesak nafas dansebagiannya masuk ke rumah-rumah warga.
Sumber yang sama menyatakanpsukan Israel memeriksa wilayah terbuka di kampung bagian timur dan menemukanbom yang kemudian mereka ledakan yang suaranya terdengar kuat di daerahtersebut. Israel juga menggeledah rumah warga Sa&rsquod Abu Rabb dan menangkapnya ketempat yang tidak diketahui. Warga lainnya Abdul Karem Hasan Abu Rabba jugaditangkap setelah dijebak di Masjid Tua di sana.
Secara brutal Israel juga menggeledahrumah tawanan Izzudin Abu Rabb yang ditahan di penjara zionis bulan lalu. PasukanIsrael menganiaya keluarganya.
Penggerebekan di Betlehem
Sejumlah perkampungan di kota Betlehembagian selatan Tepi Barat juga digerebek Israel. dalam aksi ini Israel menangkapdua warga Shadi Harimi dan Walid Jaudullah.
Desa Betfajar juga digeledah Israel.mereka menggerebek rumah tawanan Amal Taqathiqah dan merusak isinya.
Gerebek Hebron
Di Hebron dalam aksinya di WadiBaqiq dan kampung Yatha Israel menggeledah rumah-rumah warga termasuk rumah direkturbea cukai Muhammad Abdullah Rabi Hamini dan rumah pelajar Abu Alyan. Dalam aksiini Israel melepaskan bom mercon dan gas air mata. (at/pip)