Wed 7-May-2025

Kemenlu Palestina Kecam Teror oleh Pemukim Yahudi di Tepi Barat

Minggu 29-Oktober-2017

KementrianLuar Negeri Palestina Sabtu (28/10/2017) mengecam tindakan para pemukimYahudi yang meneror warga Palestina properti dan lahan pertanian mereka diTepi Barat.

Dalamketerangannya Kemenlu Palestina mengatakan &ldquoPara pemukim Yahudi dengandilindungi militer Zionis terus melanjutkan serangan dan provokasi merekaseperti menyerang para petani mencuri buah zaitun dan membakar pohon-pohon diladang pertanian.&rdquo

Dariwaktu ke waktu para pemukim pendatang Yahudi terus menduduki rumah-rumah Palestinamereka menyerang rumah-rumah dan lahan di lembah Yordan atau di desa-desa TepiBarat khususnya di daerah pedalaman.

Sejakawal musim ini para pemukim Yahudi telah mencuri buah 6 ribu pohon zaitun disamping menebangi ratusan pohon yang sedang berbuah khususnya pohon zaitun.

MenurutKemenlu Palestina pemerintah penjajah Zionis harus bertanggung jawab langsungatas &ldquoteror negara sistematis&rdquo ini dan perlindungan yang diberikan militerZionis kepada para pemukim Yahudi saat melakukan aksi-aksi teror mereka.

Sejakmenduduki tanah Palestina tahun 1967 otoritas penjajah Zionis telah mendirikan131 kompleks permukiman Yahudi di Tepi Barat ditambah 10 kompleks permukimanYahudi di al-Quds timur 116 koloni permukiman liar yang tersebar dibukit-bukit di Tepi Barat.

Kompleks-komplekspermukiman ini dihuni sekitar setengah juta pemukim Yahudi di Tepi Barat dan220 ribu pemukim Yahudi di al-Quds timur saja. (was/pip)

Tautan Pendek:

Copied