Sat 10-May-2025

Netanyahu: Washington Sepakat Lanjutkan Permukiman Yahudi

Kamis 28-September-2017

TV 7 Israel menyatakan PerdanaMenteri Israel Benjamin Netanyahu berjanji akan menyetujui pembangunan 3300unit hunian permukiman baru dalam sidang mendatang yang digelar KomitePerencanaan dan Sipil (salah satu dinas pelaksana Israel di Tepi Barat) pada 16Oktober nanti.

TV Israel ini menyatakan janjiNetanyahu ini disampaikan dalam pertemuan tertutup yang digelar dengan pimpinanpermukiman Dewan Permukiman Yusha di Tepi Barat kemarin Rabu.

Netanyahu menyampaikan kepadapimpinan warga permukiman bahwa Washington menerima pembangunan permukimansecara terbatas dengan membedakan antara blok permukiman dengan permukimanterisolasi.

PM Israel ini mengaku berhasilmeyakinkan pemerintah Trump untuk membiarkan Israel memisahkan antara blokpermukiman dengan permukiman terisolasi.

Blok permukiman adalah wilayahluas yang sebagian besarnya di dekat &ldquozona hijau&rdquo (yang memisahkan antara TepiBarat dan wilayah Palestina jajahan tahun 1948. Sementara permukiman terisoliradalah yang terletak di wilayah terjauh di Tepi Barat yang dikelilingi olehpusat-pusat hunian Palestina yang besar.

Desan Permukiman Yushamenyatakan Netanyahu berjanji akan membangu 300 rumah baru di permukiman BetEil Ramallah utara (Al-Quds utara). Netanyahu menyatakan Amerika dalam waktudekat akan menggulirkan&nbsp perundingandamai antara Israel dan Palestina.

Pimpinan permukiman yahudimeminta agar dibangunkan 10 ribu unit hunian di permukiman Negohot di dekatkota Doura di selatan Hebron dan di permukiman Magron di wilayah yang sama.(at/pip)

Tautan Pendek:

Copied