Wed 7-May-2025

Friedman Dubes Amerika Pendukung Permukiman Israel

Sabtu 11-Maret-2017

Surat kabar Haaretzyang berbahasa Ibrani mengatakan Komisi Hubungan Luar Negeri di Senat ASmeratifikasi pengangkatan David Friedman sebagai duta besar Amerika Serikat untukIsrael.

Haaretzmenggungkapkan pengangkatan Friedman pada akhir pekan lalu didukung&nbsp oleh semua anggota Komite dari PartaiRepublik dan senator tunggal dari Partai Demokrat. Peristiwa ini yang &nbsppertama kalinya sejarah sejak puluhan tahun laludi mana dua partai besar sepakat menujuk seorang dubes untuk Israel secaraterang-terangan. Dan ia didukung oleh seluruh anggota partai Republik yangmerupakan suara mayoritas di dewan senator Amerika.

Friedman adalah seorang ekonom dan ahli fisika pengarangbuku kolomnis dan profesor di kampus. Ia dikenal sebagai anak tiri permukimandan &nbspmenjabat sebagai penasihat padakampanye Presiden Trump.

Menurut laporan sebelumnya New York Times menulis Friedmandikenal anti dengan upaya solusi dua-negara. Ia juga diketahui penanggung jawabuntuk pendanaan sebuah sekolah agama Yahudi di salah satu pemukiman Tepi Barat yangdipimpin Rabbi Hawkish yang meminta tentara Israel menolak perintah untukmengevakuasi pemukim Israel.

Dalam kampanyenya bersama Trump Friedman menyatakanmendukung pemindahan kedubes Amerika Serikat ke Al-Quds dan mengungkapkandukunganya juga bagi perluasan permukiman Israel di Tepi Barat. (asy/pip)

Tautan Pendek:

Copied