Tue 6-May-2025

Gambar Longmarch Kutuk Permukiman di Tepi Barat 4 Luka

Sabtu 18-Februari-2017

Sejumlah warga termasuk aktivis perdamaian dari warga asingmengalami luka dan sesak nafas setelah pasukan Israel melakukan tindakankekerasan terhadap aksi longmarch siang kemarin Jumat (20/1) menentangpembangunan permukiman yahudi di Tepi Barat dan penyitaan tanah di RamallahKafr Qadum dan Qalqiliah.

Demonstrasi dan longmarch di desa Ni&rsquolin digelar usai shalatJumat di Halaman Pusat Kesehatan di dekat desa sebelah selatan dimana dibanguntembok&nbsp Israel. Mereka mengutuk Israel danmenuntut agar pembangunan tembok dihentikan termasuk pembangunan permukiman.

Sumber di TKP menyebutkan pasukan Israel melepaskan gas airmata dalam tindakan represifnya terhadap demonstran damai. Akibatnya puluhanwarga luka dan sesak nafas termasuk aktivis solidaritas dari warga Israel sendirisebanyak tiga orang.

Kekerasan di Longmarch Kafr Qadum

Di Kafr Qadum Qalqiliah terjadi bentrokan antara pemuda danpasukan Israel yang melakukan tindakan kekerasan terhadap aksi pekananmenentang permukiman yahudi dan meminta agar membuka jalan desa yang ditutupsejak 14 tahun itu.

Koordinator Komite Rakyat Anti Tembok dan Permukiman Yahudidi desa tersebut Murad Syitawi menyatakan ratusan warga Kafr Qadum ikut dalamaksi longmarch dengan kecaman politik rasis Israel dan menyatakan pasukan Israeldengan alat militernya mengejar demonstran namun tidak ada korban luka atautertangkap.

Sitawi menyatakan para pemuda Palestina menggunakan batudan pecahan kaca dalam menghadang pasukan Israel. sementara pasukan penjajah berusahamemadam api yang dilemparkan pemuda Palestina dalam bentrokan. (at/pip)

Tautan Pendek:

Copied