Sejumlah anggota parlemen Chili proPalestina bersiap meresmikan &ldquokampanye internasional&rdquo dari kantor parlemen diibukota Chili Santiago untuk menuntuk pemerintah &ldquokerajaan Inggris&rdquo agarmeminta maaf kepada bangsa Palestina karena deklarasi Balfor yang menjadipondasi bagi penjajahan tanah mereka seabad yang lalu (1917).
Anggota parlemen Chili itu menegaskanpembelaan terhadap Palestina di Chili menjadi sikap mayoritas kelompok-kelompokdan aktivis kemanusiaan serta perdamaian di Chili.
Anggota parlemen Chili dari PartaiDemokrat Kristen (Kiri Moderat) Fuad Shahin dalam pernyataannya kepada QudsPress menegaskan pembela Palestina di parlemen Chili yang jumlahnya separuhdari seluruh anggota parlemen 158 mendukung kuat resolusi PBB anti permukimanYahudi dan menekan keras menghentikan ekspor produk permukiman Israel danmempercepat menerima solusi &ldquotwo state nation&rdquo dan berdirinya negara Palestinadi perbatasan jajahan tahun 1967.
Di sisi lain anggota parelemen daripartai yang sama George Sabach menyatakan pendukung Palestina bukan hanya diparlemen namun ada di lembaga-lembaga resmi Chili yang tidak menghadapitantangan berarti dalam aktivitasnya mendukung Palestina. Pendukung Israel diChili tidak menjadi tantangan bagi mereka.
Kemarin Kamis sore parlemen Chilimenyambut delegasi dari Aktivis Palestina di Chili yang ditemani oleh wartawanPalestina yang mengunjungi Chili hari-hari ini. Mereka berusaha memblowup isuPalestina di Chili. Pengungsi Palestina di Chili sendiri cukup besar di negaraAmerika Latin. Mereka juga akan menyatukan dukungan dari parlemen-parlemen diAmerika Latin. (at/pip)