Departemen kesehatan di Gaza mengatakan krisis listrik yang terusberlanjut di sejumlah rumah sakit di Gaza sebabnya adalah kurangnya pasokanbahan bakar walau beberapa pihak telah berjanji akan memenuhi kebutuhan bahanbakar rumah sakit tersebut yang bersifat darurat selama lima hari saja.
Juru bicara kementerian kesehatan Palestina Asyraf Qudrah dalam pernyataanpersnya mengatakan para pemantau kementerian terpengaruh dengan jadwalpembagian listrik setiap harinya bersamaan dengan berulang kalinya aliran airke Gaza mampet tidak mengalir.
Qudrah menambahkan kondisi ini mempercepat habisnya bahan bakar disejumlah rumah sakit dan klinik-klinik kesehatan. Ia menegaskan harus segera dilakukanupaya secara sungguh-sungguh dan masiv dari berbagai pihak untuk membantukrisis rumah sakit ini dengan jumlah yang memadai.
Sebelumnya departemen kesehatan di Gaza meluncurkan seruan SOS untukmenggerakan dunia membantu krisis rumah sakit dengan menambah pasokan bahanbakar ke Gaza. (asy/PIP)