Fri 9-May-2025

Masjid Al-Aqsha Antara Kewajiban Menyelamatkannya dan Loyalitas Kepada Kaum Kafir

Selasa 23-Maret-2010

Sajian Khusus

Masjid Al-Aqsha Antara Kewajiban Menyelamatkannya dan Loyal Kepada Kaum Kafir

Salamah: Mekah dan Madinah Tidak Jauh dari Bahaya
Khatib masjid Al-Aqsha dan mantan Menteri Wakaf Palestina Dr. Yusuf Jumat menegaskan bahwa tempat suci Islam di Mekah Mukarramah dan Madinah Munawarah tidak jauh dari bahaya Israel jika umat Islam dan Negara-negara Arab membiarkannya. Terutama itu terjadi di tengah eskalasi Israel melakukan yahudisasi tempat suci mencaploknya dan berusaha merubuhkan masjid Al-Aqsha.

Al-Aliy: Halangi Pembelaan Terhadap Mujahidin di Al-Aqsha adalah Penghianatan
Mantan Sekjen Gerakan Salafi di Kuwait Syekh Hamid bin Abdullah Al-Aliy menegaskan kewajiban agama paling wajib kewajiban Islam paling tinggi adalah menjaga tempat suci Islam dari musuh umat terutama – setelah Masjidil Haram dan masjid Nabawi – masjid Al-Aqsha dan tempat suci di sekitarnya.


Kahlut: Lindungi Al-Aqsha Wajib Bagi Seluruh Kaum Muslimin

Anggota Dewan Fatwa di Gaza Syaikh Abdul Karem Kahlut mengatakan wajib hukumnya bagi setiap kaum muslimin dimanapun mereka berada untuk melingdungi Al-Aqsha. Dalam pernyataanya kepada infopalestina Senin (8/3) Kahlut mengatakan Palestina adalah wilayah terjajah. Dimanapun ada wilayah kaum muslimin yang dijajah olah musuh-musuh Allah maka wajib hukumnya bagi seluruh kaum muslimin di dunia menolongnya.

Baitawi: Siapa yang Larang Membela al Aqsha “Berdosa”


Ketua Asosiasi Ulama Palestina Syaikh Hamed Baitawi menegaskan bahwa masalah Palestina al Quds dan Masjid Al Aqsha adalah “amanah yang diembankan di pundak semua orang Arab dan Muslim baik pemerintah maupun rakyatnya. Hal ini menuntut semua kaum muslimin untuk membelanya bergerak untuk melindunginya dan menyelamatkannya dari yahudisasi.”

Syekh Shalah: Bahaya Israel Terhadap Al-Aqsha Akan Lebih Besar
Ketua gerakan Islam di wilayah Palestina ’48 menyerukan rakyat Palestina di Tepi Barat untuk memainkan peran mereka terhadap masjid Al-Aqsha. Ia mengingatkan langkah Israel ke depan terhadap masjid itu dan tempat Islam di Palestina akan jauh berbahaya.

Khotib Minta Para Pemimpin Arab Tidak Abaikan Al-Aqsha

Wakil ketua gerakan Islam di Palestina jajahan 1948 Kamal Khotin menyerukan lawan upaya permukiman Zionis yang akan meresmikan sinagog Yahudi disamping Masjid Al-Aqsha 10 hari ke depan. Ia meminta seluruh dunia mendukung mereka.

Shabri: Membela Tempat Suci Islam Wajib Hukumnya
Mantan Ketua Badan Fatwa Islam dan Mufti al-Quds dan Palestina Syekh Dr. Ikrimah Shabry menegaskan bahwa saat ini sudah wajib membela dan menolong tempat-tempat suci Islam terutama masjid Al-Aqsha dan haram hukumnya membiarkannya.

Ulama Azhar Kecam Kebisuan Arab Atas Penodaan Tempat Suci
Anggota Junior Research Academy dan Ketua Lembaga Syariah DR. Muhamamd Mukhtar al-Mahdi mengecam sikap masa bodoh negara-negara Arab dan kebisuan negara Islam atas penodaan Zionis terhadap Masjid Al-Aqsha dan Ibrahimi.


Al-Quds Internasional Ingatkan Dekatnya Masa Pembagian Al-Aqsha
Yayasan Al-Quds Internasional menegaskan keterlibatan polisi Israel secara sengaja dalam bentrokan kemarin Jumat dengan jamaah masjid Al-Aqsha adalah bukti bahwa Israel berkeras ingin membagi masjid suci itu di tahun ini. Yayasan menegaskan kewajiban pertama kali untuk membela dan menolongnya adalah bangsa Arab dan umat Islam yang selama ini membelenggu tangan kelompok perlawanan di Palestina.

Mughlis: Halangi Bangsa-bangsa Dukung Al-Aqsha Halangi Agama Allah
Syekh Hamd Shadiq guru besar dan dekan ilmu tazkiyah nafs di Universitas Al-Iman yang juga anggota Majlis Ulama Yaman menegaskan tindakan menghalangi bangsa-bangsa untuk membela dan menyelamatkan Al-Aqsha adalah sama saja dengan menghalangi agama Allah. (bn-bsyr/asw/asy)

Tautan Pendek:

Copied