Mon 5-May-2025

Sepekan Israel Gelar 36 Operasi Serangan di Tepi Barat

Jumat 13-Juli-2007

Ramallah – Infopalestina: Hanya dalam sepekan serdadu Israel melakukan operasi 36 dari penyerangan pulunan bangunan dan rumah tinggal penembakan warga secara membabi buta dan secara sengaja.

Demikian data laporan yang dihimpun Pusat Lembaga HAM Palestina. Setiap hari Israel melakukan serangan ke kota-kota Tepi Barat desa dan kamp pengungsi di sana. Meski media Israel ramai membicarakan kemudahan yang akan diberikan Israel kepada Palestina namun itu hanya isapan jempol dan bertujuan memperkuat posisi presiden Abbas di mata rakyat melalui media.

Untuk mengintmidasi warga Palestina terutama anak-anak dan wanita Israel kadang melakukan serangan tengah malam hingga menjelang pagi dini hari sementara warga masih terlelap tidur. Mereka menembaki rumah-rumah penduduk secara membabi buta.

Dalam sebanyak operasi itu sebanyak 69 warga diculik empat di antaranya anak-anak di Tepi Barat. Sehingga jumlah korban yang diculik Israel sejak awal tahun ini berjumlah 1567 warga. Mereka banyak ditangkap di perlintasan dan dalam aksi unjuk rasa memprotes pembangunan tembok rasial dan dalam operasi sanksi masal di perlinatsan dan penutupan jalan-jalan di Tepi Barat. (h-atb)

Tautan Pendek:

Copied