Sat 10-May-2025

Milisi Abbas Culik 15 Anggota Hamas di Ramallah

Sabtu 16-Juni-2007

Infopalestina-Ramallah: Milisi keamanan kepresidenan di Tepi Barat hingga Jum’at malam (15/06) telah menculik lebih dari 15 anggota gerakan Hamas. Mereka digiring ke sentral penahanan di kantor gubernuran Ramallah. Demikian dilaporkan koresponden infopalestina mengutip pernyataan petinggi gerakan Hamas di Ramallah.

Mereka yang menjadi korban penculikan adalah Luai Qar’aan Samih al Rimawi Yazid Abu Ghaos Majed Shifer Khaldun Daghmasy Samir Namer Rabi’ Rabi’ Amjad al Rimawi Asyraf al Rimawi Rif’at al Rimawi Ismail al Abid Samir al Kharubi Haitsam Salim Abdullah Qar’usy dan 3 orang pekerja di radio suara al Aqsha. Mereka semua ditahan di istana kepresidenan Mahmud Abbas di gubernuran Ramallah.

Para milisi Abbas juga menyerang dan menembakan sejumlah gedung pemerintah seperti kantor walikota al Bira gedung dewan legislatif di Ramallah Imam Masjid Bitunia Iyad al Ajuli Muhammad Sami dari desa Kafer Ni’mah membekar kantor yayasan ar Risalah lembaga al Quran al karim ”al Furqan” yaysan Shina al Hayah Center lembaga al Khansa kantor Asosiasi Buruh Islam Lembaga Informasi Fuad al Aruri serta menculik pemilik konfeksi Abu Ashim dan anaknya dari desa Kuber. (seto)

Tautan Pendek:

Copied