Wed 7-May-2025

Barhoum : Hamas Akan Tumpas Agen-agen Zionis dan Israel

Senin 11-Juni-2007

infopalestina-Gaza : Juru bicara Hamas Fauzi Barhoum menegaskan kemarin (10/6) apa yang terjadi saat ini adalah akibat dari konspirasi Amerika-Zionis bekerja sama dengan kelompok pro kudeta yang menjalankan misi dari luar.

Ia menambahkan menyusul peristiwa pembunuhan imam masjid Al-Abbas Muhammad Rifani oleh pasukan pro kudeta dari gerakan Fatah menunjukan bahwa mereka itu telah tercekoki oleh imperialis Amerika. Kami telah katakan pada delegasi Fatah di Kairo Makkah dan Damasqus bahwa gerakan Fatah telah dicuri dan disusupi oleh kelompok durjana.

Pimpinan Hamas ini menambahkan operasi yang terorganisir serta terencana ini dengan membunuhi para ulama para syaikh dan rakyat Palestina persis yang dilakukan serdadu Amerika di Irak. Seperti penghancuran lembaga pendidikan membunuh para guru dan sebagainya.

Barhoum menjelaskan hal telah disampaikan kepada delegasi Mesir di Kairo bahwa gerakan Fatah akan menghalangi pertemuan ini dalam 24 jam. Kemudian mereka melakukan rencananya dengan membunuh salah seorang komandan Brigade Al-Qossam di Tel Shultan Rafah.

Barhoum menjelaskan Hamas akan membakar apa saja barang siapa yang mencoba bermain dengannya. Ia meminta semua faksi Palestina agar mengambil sikap jelas dalam melindungi warga Palestina. Ia menuduh gerakan Fatah sedang bermain dengan kata-kata dan berusaha mangkir dari keputusan sebelumnya.

Dengan demikian Barhoum mengatakan kepada pemerintah Parlemen dan faksi Palestina kedudukan mereka saat ini tidak ada gunanya kalau tidak bisa menghentikan orang-orang jahat ini yang telah mengacaukan situasi Palestina. Hamas menyatakan perang terhadap para agen zionis dan zionis pada waktu bersamaan. (asy)

Tautan Pendek:

Copied